Kriteria Kelulusan Ujian Sekolah/Madrasah Bagi SD/MI dan Sederajat Tahun 2014, Nilai Dari Seluruh Mata Pelajaran Minimal Baik

Formulir pendaftaran melalui https://s.id/belajarblogger. Hubungi kami melalui WA : 085267925007
Sahabat Operator Dapodikdas yang berbahagia...

Dalam kesempatan yang baik ini, saya akan kembali share informasi mengenai kriteria kelulusan ujian Sekolah/Madrasah bagi SD/MI dan sederajat Tahun 2014, nilai dari seluruh mata pelajaran minimal baik, semoga bermanfaat bagi kita semua.

Kelulusan US/M bagi jenjang SD/MI dan sederajat tahun 2014 sebagaimana tercantum dalam POS US/M 2014 adalah sebagai berikut :

1.   Peserta didik dinyatakan lulus US/M apabila peserta didik telah memenuhi kriteria kelulusan yang ditetapkan oleh satuan pendidikan berdasarkan perolehan nilai US/M.

2.   Kriteria kelulusan US/M ditetapkan melalui rapat pendidik sebelum pelaksanaan US/M yang mencakup:

a.   nilai minimal setiap mata pelajaran US/M; dan

b.   nilai rata-rata minimal mata pelajaran US/M.

Sedangkan mengenai kelulusan dari satuan pendidikan yang akan diumumkan paling lambat 4 (empat) minggu pasca pelaksanaan US/M, adalah :

1.   Peserta didik dinyatakan lulus dari satuan pendidikan melalui rapat pendidik setelah :

a.   Menyelesaikan seluruh program pembelajaran;

b.   Memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh mata pelajaran dan muatan lokal; dan

c.   Lulus US/M.

2.   Kriteria peserta didik telah menyelesaikan seluruh program pembelajaran ditentukan oleh pendidik dengan mempertimbangkan kehadiran peserta didik pada program pembelajaran dari semester 1 kelas I (satu) sampai semester 2 kelas VI (enam).

3.   Kriteria peserta didik memperoleh nilai baik untuk seluruh mata pelajaran dan muatan lokal ditentukan oleh pendidik melalui rapat pendidik tingkat Satuan Pendidikan.

Download/unduh POS US/M tahun 2014, silahkan klik di sini, sedangkan untuk download Ralat POS US/M 2014, silahkan klik di sini… Semoga bermanfaat dan terimakasih… Salam Edukasi...!

1 Response to "Kriteria Kelulusan Ujian Sekolah/Madrasah Bagi SD/MI dan Sederajat Tahun 2014, Nilai Dari Seluruh Mata Pelajaran Minimal Baik"